Perkembangan Facebook saat ini terus tak terbendung, mengejar tujuan daripada pembuatan facebook selai sebagai social media juga sebagai sarana berjualan dengan fitur Facebook Marketplacenya. Akan tetapi tetap penting bagi beberapa orang yang terbiasa berjualan di grup khusus untuk menjajakan jualanya. Maka dari itu, kami bagikan tips cara aman posting massal ke banyak Grup Facebook.
Tetapi sebelum kami lanjut berbagi tipsnya, silakan sesuaikan terlebih dahulu mana saja daftar grup yang diperbolehkan untuk memasang iklan, mana yang tidak boleh. Karena cara ini memang aman dari Facebook tetapi belum tentu aman dari Admin Grup Facebook yang sensi. Wkwkwk..
- Login Akun Facebook
Jangan ditanyakan lagi langkah ini, langkah ini sifatnya wajib. Sebagaimana jika belum punya Facebook ya daftar dulu. Langkah Login Akun Facebook tidak perlu saya jelaskan, karena dari dulu sampai sekarang masih sama langkahnya. - Gabung Dengan Grub
Posting tanpa masuk ke Grup tentu tidak mungkin, karena itu peraturan dari Facebook. Disarankan masuk ke grub-grub yang sesuai dengan produk atau informasi yang akan kamu bagikan. Periksa juga aturan daripada masing-masing admin, karena tidak semua grub memperbolehkan posting jualan atau komersial. - Posting ke Salah Satu Grub
Pertama kali kamu harus memposting informasi yang akan diblast. Perhatikan penulisan dan kata-kata yang dipilih. Bagaimana membuat teknikk membuat iklan yang baik, silakan cek disini. - Barang Anda
Setelah posting, sekarang tinggal kita periksa melalui menu “Barang Anda”. Klik pada menu sebelah kiri Grup, pilih “Barang Anda”.
Maka akan muncul postingan yang baru saja kamu bagikan sebagaimana gambar diatas. - Kirim ke Banyak Tempat
Setelah masuk list “Barang Anda”, selanjutnya kamu tinggal membagikan dengan klik bagian bawah “Kirim ke banyak tempat”, pilih grub facebook mana saja yang akan dibagi, dan klik “Kirim”.
Mantab, semua postingan sudah terbagi ke semua Grub Facebook. Bagaimana tanpa software, iklan terposting secara massal ke banyak Grup Facebook kan?
Komentar